Image of Efektivitas Ekstrak Daun Sirih Bumi (Peperomia pellucida (L.)Kunth)) Dalam Menghambat Pertumbuhan Bakteri Porphyromonas gingivalis

SKRIPSI

Efektivitas Ekstrak Daun Sirih Bumi (Peperomia pellucida (L.)Kunth)) Dalam Menghambat Pertumbuhan Bakteri Porphyromonas gingivalis



Periodontitis merupakan penyakit inflamasi multifaktorial yang umumnya disebabkan karena adanya penumpukan plak. Telah banyak penelitian yang menunjukan bahwa Porphyromonas gingivalis (Pg) merupakan agen etiologi utama yang berkontribusi pada keparahan periodontitis kronis. Daun sirih bumi (peperomia pellucida (L.) Kunth)) diketahui memiliki kandungan anti-inflamasi,
antibakteri, antioksidan, dan analgesik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya hambat ekstrak (Peperomia pellucida (L.) Kunth)) terhadap bakteri Pg. Jenis penelitian yang dipakai pada penelitian ini adalah eksperimenal laboratoris dengan rancangan penelitian post-test control group design. Penelitian ini menggunakan ekstrak daun sirih bumi (Peperomia pellucida (L.) Kunth) pada kelompok perlakuan dengan konsentrasi 25%, 50%, 75%, dan 100% , klorheksidin glukonat 0,2% untuk
kelompok kontrol positif dan akuades untuk kelompok kontrol negatif, dengan pengulangan pada setiap kelompoknya sebanyak 4 kali. Uji daya hambat yang digunakan pada penelitian ini yaitu dengan menggunakan metode difusi cakram.
Variabel bebas ekstrak daun sirih bumi dan variable terikat daya hambat ekstrak daun sirih bumi terhadap pertumbuhan porphyromonas gingivalis. Analisis data menggunakan Saphiro-Wilk sebagai uji normalitas, kemudian dilakukan uji One Way Anova sebagai uji pengaruh , dan Post Hoc Tukey sebagai uji perbandingan. Hasil penelitian pada ekstrak daun sirih bumi dengan konsentrasi 25%, 50%, 75%, dan 100% didapatkan (nilai p=0.00) dapat disimpulkan bahwa ekstrak daun sirih bumi berpengaruh dalam menghambat pertumbuhan Porphyromonas gingivalis.

Kata kunci : Ekstrak daun sirih bumi (Peperomia pellucida (L.) Kunth)), periodontitis, Porphyromonas gingivalis


Availability

0172023My LibraryAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
-
Publisher : .,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this